Ngantor Ning Desa Tegalurung, Pemcam Balongan Kab Indramayu Dekatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

- 4 Desember 2023, 23:19 WIB
Kuwu Desa Tegalurung, Abdullah
Kuwu Desa Tegalurung, Abdullah /

KABARINDRAMAYU - Pemerintah Kecamatan Balongan menggelar kegiatan ngantor ning desa sebagai salah satu upaya meningkatkan mutu pelayanan pemerintahan desa kepada masyarakat.

Kegiatan ngantor ning desa tersebut pertama kali digelar Pemcam Balongan di Desa Tegalurung dan berlangsung selama 2 hari dari 4 hingga 5 desember 2023.

Baca Juga: Verifikasi Akhir P2WKSS, Miliki ‘Rumah Dilan’ Desa Ranjeng Kab Indramayu Siap Jadi Terbaik di Jawa Barat

Camat Balongan, Opik Hidayat melalui Sekmat Balongan, Baman menyampaikan, dilangsungkannya acara ngantor ning desa sebagai langkah yang dilakukan oleh

Pemcam Balongan dalam mendekatkan pelayanan pemerintah kecamatan kepada masyarakat. Dengan hadirnya program tersebut, masyarakat tidak harus berkunjung ke kecamatan.

“Program ini kita gulirkan selain untuk meningkatkan mutu pelayanan namun juga untuk lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya kepada Diskominfo Indramayu, Senin 4 Desember 2023

Lanjut Baman, program ngantor ning desa juga bertujuan untuk meningkatkan tata kelola pemerintah desa serta mendorong penataan administrasi pada aspek yang masih dianggap belum optimal.

Tak hanya itu, dalam kegiatan tersebut juga dilakukan interaksi dengan masyarakat guna mendengarkan aspirasi sekaligus ‘belanja masalah’ sehingga dapat dicari solusi dari permasalahan tersebut.

“Pada progam ngantor ning desa, kami juga memberikan edukasi ke desa dalam upaya perbaiki administrasi di desa serta mendengarkan keluh kesah masyarakat supaya bis akita cari bersama solusinya,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Budi Supri Yanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah