Cepat Tanggap Kelurahan Karangmalang Indramayu Terhadap Warga Masyarakatnya

- 27 Juni 2024, 16:38 WIB
Foto istimewa
Foto istimewa /

KABARINDRAMAYU- Lurah Karangmalang Dadang Ruhyadi., S.E Tetap berkomitmen untuk melaksanakan program-program dari Pemerintah Kabupaten Indramayu melakukan yang terbaik untuk Masyarakat.

Salah satu program Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina Indramayu cepat Tanggap (i-ceta) maka kelurahan Karangmalang Indramayu memberikan pelayanan cepat tanggap terhadap warga bernama Wajiah pada Senin 24 Juni 2024 lalu Ada Warga Masyarakat Kelurahan Karangmalang yang sedang mengalami sakit dan harus segera dilakukan penanganan medis.

Bersama Ketua RT 01/RW 01 Tarsono kepada warganya sesuai perintah lurah Karangmalang Dadang patut di apresiasi karena beliau langsung membawa warganya dengan kendaraan pribadi ke rumah sakit terdekat.

"Saya langsung keluarkan mobil dan bergegas membawa pasien ke Rumah Sakit Umum Indramayu (RSUD) dan Alhamdulillah Pasien sekarang keadaannya sudah membaik," ucap Tarsono/Kamsek Kepada Awak Media Pada Hari Kamis tanggal 27 Juni 2024

Lurah Karangmalang Dadang Ruhyadi menambahkan " Saya memberikan apresiasi terhadap RT 01/ RW 01 dalam menangani warganya dengan cepat dan tanggap ," terangnya

"Kami selaku pemerintah Kelurahan/Desa dari bawahan sampai RT/RW kami siap siaga 24 jam dalam bentuk penanganan apapun terkait banjir ,orang sakit yang berkaitan dengan masyarakat untuk melaksanakan semua program Pemerintah yang di himbau Atu dilaksanakan oleh Bupati Indramayu Nina Agustina," Ungkap Dadang Dadang Ruhyadi.S.E.***

Editor: Budi Supri Yanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah