Peringatan Hari Raya Kurban 2024, Perumdam TDA Siapkan 15 Ekor Sapi dan Kambing

- 14 Juni 2024, 10:26 WIB
Direktur Utama Perumdam TDA Indramayu, Ady Setiawan
Direktur Utama Perumdam TDA Indramayu, Ady Setiawan /

KABARINDRAMAYU- Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 2024/1445 H, Keluarga besar Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Darma Ayu (Perumdam TDA) Kabupaten Indramayu menyiapkan 15 ekor hewan kurban, terdiri dari 8 Sapi dan 7 Kambing.

Jumlah hewan kurban tersebut diperoleh murni sumbangsih pribadi dari jajaran Direksi, Kepala Cabang, Kepala Unit, dan para karyawan Perumdam Tirta Darma Ayu, yakni dari Kuasa Pemilik Modal (KPM) atau Bupati Indramayu Nina Agustina sebanyak tiga ekor Sapi, jajaran Direksi satu ekor Sapi, Kepala Cabang, Unit dan karyawan kabupaten sebanyak dua ekor Sapi, dan dua ekor Sapi lainnya sumbangsih dari suplayer. Sementara tujuh hewan kurban Kambing dari karyawan di wilayah Cabang dan Unit.

Direktur Utama Perumdam TDA Indramayu, Ady Setiawan mengatakan, pihaknya merasa bersyukur pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah tahun ini, menjadi momentum bagi Keluarga Besar Perumdam TDA untuk mengimplementasikan semangat hari raya kurban yang peduli dan berbagi kepada sesama serta mempererat tali silaturahmi.

Ady menjelaskan, kegiatan berkurban yang nanti digelar pada 18 Juni 2024 di lingkungan PDAM TDA, maupun di kantor PDAM Cabang dan Unit, merupakan inisiatif seluruh karyawan yang mau menyisihkan sebagian rezekinya untuk bersama-sama berkurban serta saling berbagi dengan masyarakat.

Menurutnya, kegiatan keagamaan ini menandakan kekompakan dan keguyuban seluruh jajaran Perumdam TDA, sehingga pada lebaran Idul Adha tahun ini telah terkumpul sebanyak 15 ekor hewan qurban yang utamanya akan di distribusikan kepada masyarakat di wilayah sekitar.

"Alhamdulillah pada tahun ini KPM, bersama jajaran Direksi dan seluruh karyawan Perumdam TDA kembali menyiapkan kurban, yang nanti akan di distribusikan untuk masyarakat," kata Ady dalam rilis yang diterima media, Kamis 13 Juni 2024

"Semoga niat keikhlasan dari KPM, Jajaran Direksi dan seluruh karyawan Perumdam TDA mendapatlan barokah dan ridho dari Allah SWT," imbuhnya.

Direktur Ady Setiawan menuturkan ini tahun ketiga pihaknya melaksanakan Qurban. Untuk pelaksanaan pendistribusiannya nanti sama seperti tahun tahun sebelumnya yakni memperhatikan masyarakat di sekitar PDAM baik di Pusat, Cabang, Unit dan IPA.

"Insya Allah secara pribadi saya akan hadir pada saat penyembelihan hewan qurban. Saya juga akan memberikan langsung kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian keluarga besar Perumdam TDA, "ungkapnya.

Halaman:

Editor: Budi Supri Yanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah