Pemerintah Kecamatan Losarang Pastikan layanan Publik Maksimal Setelah libur Lebaran

- 16 April 2024, 20:49 WIB
Camat Losarang beserta jajarannya
Camat Losarang beserta jajarannya /

KABARINDRAMAYU - Pemerintah Kecamatan Losarang, memastikan pelayanan publik di tingkat kecamatan dan kelurahan berjalan maksimal pada hari pertama kerja setelah libur Lebaran 2024.

Pantauan KabarIndramayu hari pertama masuk kerja pasca cuti bersama Lebaran Idul Fitri 1445 H, Camat Losarang turun langsung melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak)

Dalam pelaksanaan sidak tersebut, Camat Boy terlihat berkeliling mengecek satu persatu ruangan dan pelayanan yang ada di kantor Kecamatan Losarang 

"Berdasarkan hasil pengecekan, dipastikan seluruh aparatur sipil negara (ASN) masuk setelah libur Lebaran," kata Camat Losarang Boy Billy Prima.S.STP.

Camat Boy Mengatakan di hari Selasa 16 April 2024 ini  merupakan hari pertama kita masuk kerja setelah libur lebaran dan cuti bersama tahun 2024.

Camat mengatakan bahwa pada hari pertama masuk kerja setelah libur Lebaran, Pemerintah Kecamatan Losarang memberikan pelayanan kepada masyarakat seperti hari biasa

Mari kita lihat hari ini pemerintah Kecamatan Losarang sudah siap untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan seluruh staf yang hadir hari ini di kecamatan Losarang.kata Camat Losarang 

Tak hanya itu Camat Losarang menyapa satu persatu pegawainya di setiap ruangan kantor Kecamatan Losarang.

Camat Losarang juga bertanya apa ka hari ini sudah siap kerja pertanyaan itu diberikan kepada seluruh pegawai staf Kecamatan Losarang 

Halaman:

Editor: Budi Supri Yanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x